LAMPUNG UTARA (berita-indonesia.com)
Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pengurus Provinsi Lampung menyampaikan piagam penghargaan Life Time Achievement pada Buchairi Aidi atas dedikasi dan kontribusinya pada kemajuan PWI di Kabupaten Lampung Utara.
Penghargaan disampaikan Ketua PWI Provinsi Lampung, H. Wirahadikusumah, S. P. pada Buchairi Aidi, yang diwakilkan putranya, Iko Erza Haritius, di sela konferensi PWI Lampung Utara periode 2024 s/d 2027 di gedung Korpri Kotabumi, Senin (4-2-24).
Di acara bertajuk “Melalui Konfercab,
Kita Tingkatkan Jurnalis Yang Berintegritas dan Bermartabat”, ini, Ketua PWI Provinsi Lampung, Wirahadikusumah, mengucapkan terima kasih atas kontribusi para insan pers. Khususnya, yang ada di daerah dalam menegakkan demokrasi melalui pemberitaan yang berimbang dan terpercaya.
“Pers sebagai pilar ke empat dalam demokrasi memiliki peran penting dan itu, telah ditunjukkan melalui pemberitaan yang berimbang. Seperti yang dicontohkan senior saya, almarhum, Buchairi Aidi,” kata dia.
Pihaknya mengaku merasa bangga atas jerih payah yang dilakukan keluarga besar pengurus dan anggota PWI Lampung Utara yang dalam upaya secara terus-menerus meningkatkan profesionalisme wartawan yang ada di wilayah. .
“Kebanggaan ini bukan sebatas milik keluarga besar PWI Lampung Utara tetapi juga seluruuh iinsan pers yang ada di derah, ” kata dia menambahkan. YUD