LAMPUNG UTARA (berita-indonesia.com):
Di HUT Desa Madukoro, Kecamatan Kotabumi Utara ke-52, Kepala Desa, Andrianto Johan, ajak seluruh masyarakat desa setempat untuk merenungkan kembali perjalanan panjang dan berbagai pencapaian selama Desa Madukoro berdiri.
“Saya ucapkan rasa syukur dan bagi warga, mari kita tetap bahu membahu membangun desa, ” kata dia di balai desa setempat, Kamis (27-6-2024).
Di perjalanan ini, lanjutnya, Desa Madukoro telah mengalami banyak perubahan. Khususnya, di segi infrastruktur fisik, seperti bangunan dan jalan sebagai pendukung akses ekonomi warga sekaligus penunjang layanan masyarakat.
“Banyak kekurangan yang perlu dibenahi serta ditingkatkan untuk mengoptimalkan jalan roda pembangunan di wilayah, ” kata dia.
Hal yang terpenting, baginya, adalah menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan, toleransi dan saling menghormati, agar desa kita ini tetap menjadi tempat yang nyaman dan aman, ” lanjutnya kembali.
Semarak HUT Desa Madukoro ini, pihak desa juga menggelar berbagai rangkaian acara untuk memeriahkan, yakni: jalan sehat
senam sehat, lomba gaple, catur dan lomba tumpeng antar dusun.
Di akhir acara, di gelar pemotongan tumpang dan pembagian doorprize bagi warga yang beruntung. YUD