LAMPUNG UTARA (berita-indonesia.com) :
Di era modernisasi, dibutuhkan keahlian khusus yang mesti di miliki bagi anak didik dan inilah pentingnya kunjungan industri sebagai sarana mereka (siswa-red) menambah wawasan sekaligus pembanding sebelum melangkah ke dunia kerja.
Pendiri Yayasan sekaligus Kepala Sekolah, SMK YP 96 Bukit Kemuning, Drs. Suroso, di ruang kerjanya beberapa hari lalu mengatakan pihaknya selalu mendorong lulusan SMK YP 96 Bukit Kemuning, siap kerja sebagai tenaga terampil yang profesional.
“Bukan sebatas teori, keahlian khusus sangat dibutuhkan saat terjun di dunia kerja. Karenanya, kunjungan industri menjadi salah satu agenda wajib bagi anak murid di sini, ” ujarnya.
Di smk YP 96 Bukit Kemuning, berdiri 13 lokal kelas, satu gedung aula, bengkel kerja dan labotarium komputer untuk kerja praktek lapangan. SMK YP 96 Bukit Kemuning, memiliki tiga jurusan, yakni: Akuntasi Keuangan dan Lembaga, Teknik Bengkel dan Sepeda Motor serta Teknik Komputer dan Jaringan.
“Dari tiga jurusan tersebut, Akuntasi Keuangan dan Lembaga serta Teknik Komputer dan Jaringan, menjadi jurusan favorit pilihan siswa baru yang mendaftar diyayasan ini,” kata dia menambahkan.
Kunjungan industri, tiap tahun diwajibkan bagi kelas 12 bagi semua jurusan. Untuk pilihan, jurusan Akuntasi Keuangan dan Lembaga ke gedung Bursa Efek Jakarta (BEJ), Teknik Komputer dan Jaringan, ke kantor Telkom Pusat Jakarta serta Teknik Bengkel dan Sepeda Motor, ke pusat perakitan sepeda motor di Tangerang.
“Melalui kunjungan industri ini, siswa dapat langsung melihat aktivitas kerja secara langsung dan itu adalah pengalaman nyata yang dirasakan anak didik, bukan sebatas teori di atas meja, ” tuturnya menambahkan. YUD