LAMPUNG UTARA (BI)
Kegiatan TMMD, tidak hanya bermanfaat bagi warga. Tapi, juga bagi personel Satgas TMMD, salah satunya mendapat ilmu dan pengalaman tentang metode bagaimana peternakan sapi yang baik.
Seperti salah satu personel satgas TMMD di disela istirahat pengerjaan sasaran fisik program TMMD ke-123.
Dia melakukan komunikasi sosial (komsos) dengan salah satu warga peternak sapi di lokasi TMMD di RT 17 RW 06 Dusun 6, Desa Subik, Kecamatan Abung Tengah.
Satgas TMMD menyempatkan diri untuk berdialog dengan peternak sapi untuk mengetahui sejauh mana perkembangan budidaya sapi yang dimilikinya.
Dengan itu, dapat diketahui kondisi terkini pemeliharaan yang tepat guna, seperti cara perawatan, pemberian pakan rumput, pakan alternatif, kemudian Kebersihan Kandang, Pengawinan, termasuk sistem keamanan. Agar supaya mendapatkan hasil yang lebih optimal.