LAMPUNG UTARA (berita-indonesia.com):
Dengan pendampingan, pelaku usaha Produk Industri Rumah Tangga (PIRT), dapat memahami standar mutu dan keamanan produk yang dihasilkan. Dengan itu, dapat meningkatkan daya saing produk lokal mereka dipasaran.
Di sela acara sosialisasi Produk Industri Rumah Tangga (PIRT) dan ekonomi kreatif (Ekraf) yang diikuti 35 UMKM di aula gedung PKK beberapa waktu lalu.
Pj Bupati Lampung Utara, Aswarodi, mengatakan sosialisasi yang di gelar merupakan upaya Pemkab dalam meningkatkan pemahaman dan keterampilan pelaku usaha Produk Industri Rumah Tangga (PIRT).
“Pendampingan bagi para pelaku usaha PIRT sebagai ekonomi kreatif diharapkan akan memberikan wawasan baru dan lebih mendalam untuk mengolah dan mengembangkan produk lokal agar dapat dipasarkan lebih luas dan tidak kalah dengan produk-produk lainnya di pasaran” ujarnya.
Kepala Dinas Koperasi, UMKM dan Tenaga Kerja (Diskopukmnaker), Lampung Utara, Tien Rostina Pramudiany, menuturkan pengembangan PIRT memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai sumber ekonomi daerah yang berdaya saing. Melalui pendampingan ini, diharapkan produk tersebut dapat di kemas lebih kreatif dan inovatif, sehingga produk lokal tersebut bisa memiliki cita rasa global yang diminati banyak orang.
“Melalui pendampingan, tidak hanya memberikan pengetahuan mengenai standar PIRT, tetapi membekali bagi pelaku usaha dengan strategi pemasaran serta akses perizinan yang mudah untuk mendukung perkembangan ekonomi kreatif kedepannya,” tuturnya kembali.
Dia berharap dengan sosialisasi ini, para pelaku usaha dapat memahami standar mutu dan keamanan produk, guna meningkatkan daya saing produk lokal di pasar.
“Kegiatan ini dapat memotivasi pelaku UMKM untuk lebih berinovasi dan memiliki kepercayaan diri dalam memasarkan produknya,” kata dia.
Selain itu, pelaku UMKM dapat lebih mengoptimalkan pengelolaan manajemen produksi hingga pemasarannya. Sehingga, bisa mendorong peningkatan ekonomi kreatif bagi masyarakat.
“Kepemilikan Sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-PIRT) merupakan hal yang sangat penting bagi para produsen pangan guna memastikan produknya aman di konsumsi sekaligus
kunci sebelum fokus pada inovasi strategi pemasaran yang lebih luas” tuturnya menambahkan. YUD