Caption : Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani
BANDAR LAMPUNG, BI – Jika terpilih sebagai Presiden RI pada Pemilu 2024 mendatang, Prabowo Subianto janji ketersediaan pupuk bersubsidi akan menjadi prioritas utama.
Di mana diketahui, persoalan ketersediaan pupuk menjadi momok petani di Provinsi Lampung dan sejumlah daerah lainnya. Hal ini ditegaskan Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani, pada Rakorda Partai Gerindra Lampung yang digelar di Gedung Graha Wangsa, Rabu (13/6/2023).
“Bila nanti Prabowo Subianto terpilih sebagai Presiden RI periode 2024-2029, persoalan pertanian menyangkut ketersediaan pupuk subsidi selama ini menghantui para petani, termasuk di Lampung akan menjadi prioritas,” tegas Muzani didampingi Ketua Ketua DPD Gerindra Lampung Rahmat Mirzani Djausal.
Dia mengingatkan, cita-cita Partai Gerindra sejak berdiri menanamkan harapan terciptanya rakyat dan negara kuat, hingga memenuhi kebutuhan penghidupan masyarakat yang layak dan sejahtera. Itu semua dikatakan menyangkut persoalan pertanian, tak terkecuali ketersediaan pupuk bersubsidi.
“Saat ini salah satu sudah permasalahan terbesar adalah pupuk subsidi, ini sudah saya tanyakan langsung ke petani. Bila beliau menjadi presiden, persoalan ini akan menjadi prioritas Pak Prabowo,” tandas Muzani.(Fer)