Caption: Rizki Wahyu Setiawan bersama Rustam Fachri (Penguji) ahli Pers dan Pokja pengaduan Dewan Pers
BANDAR LAMPUNG (berita-indonesia. com) :
Wartawan Gerbang Sumatera 88 Dinyatakan lulus uji Kompeten oleh Lembaga Uji Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Profesor Doktor Moestopo (Beragama), angkatan XXXVI.
Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan Dewan Pers pada Jumat dan Sabtu tanggal 7-8 Juli melalui Dua Lembaga Uji, Moestopo dan PWI.
Usai pelaksanaan, Retno Intani selaku tim penguji Moestopo menyampaikan, hasil uji kompetensi dimana 15 wartawan dinyatakan kompeten dari jumlah keseluruhan 18 peserta.
“Diumumkan hasil uji kompetensi wartawan angkatan XXXVI, peserta hadir 18 orang, peserta dinyatakan kompeten 15 orang, peserta dinyatakan belum kompeten 3 orang,” kata Retno, Sabtu (8/7/2023) di Novotel hotel Bandarlampung.
Adapun wartawan yang Lulus UKW tersebut, Rizki Wahyu Setiawan, S.H. (Wartawan Lampung Timur).
“Untuk teman-teman yang mengikuti UKW ini baik dinyatakan kompeten atau belum kompeten, tolong dijaga marwah wartawan jujur kepada diri sendiri dan jujur kepada masyarakat. Selain profesionalitas, integritas, itu juga ada marwah jujur,” tutup Retno.
Ketua Komisi Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan Profesi Dewan Pers, Paulus Tri Agung Kristanto yang hadir pada acara penutupan mengatakan, tahun ini jumlah wartawan yang ditargetkan untuk uji kompetensi difasilitasi oleh Dewan Pers menurun dibanding tahun lalu.
“Tahun lalu itu ada 1.700, tahun ini hanya 1.570 targetnya. Kenapa menurun? karena tahun ini Dewan Pers punya tanggung jawab untuk menyelenggarakan lokakarya peliputan Pemilu, tapi tidak dilakukan di 34 provinsi hanya di 23 provinsi,” ujarnya.
“Uji kompetensi itu menjadi penting karena mau melihat standar wartawan di Indonesia seperti apa, dan juga bagaimana situasi jurnalisme di Indonesia, situasi media di Indonesia,” pungkas anggota Dewan Pers periode 2022-2025 itu. (Red)